Saturday, December 31, 2016

Penyebab Koneksi Internet Lambat Mendadak Lemot


Internet lambat menyebabkan dalam membuka halaman situs memakan waktu yang lama. Terlalu lama menunggu dapat menimbulkan stres, salah satunya adalah internet lemot. Hingga detik ini, setiap orang dapat mengakses internet dengan mudah, oleh karena itu sangat penting untuk mempunyai koneksi internet yang mampu berlari sekencang-kencangnya. Koneksi internet adakalanya dapat mengalami gangguan dan menjadi lambat. Artikel berikut akan memberikan penyebab mengapa internet mendadak menjadi lambat.

Paket data yang terkirim ke komputer berjalan melalui koneksi internet, dari server web hosting ke komputer. Kecepatan yang terkirim ke komputer tergantung pada banyak faktor, yang meliputi bandwidth internet, penggunaan bandwidth di area lokal, konfigurasi router dan modem, hardware komputer, dsb. Berikut di bawah ini beberapa penyebab koneksi internet menjadi lambat tiba-tiba.

Penyebab koneksi internet jadi lemot

Virus
Pada kebanyakan kasus, banyak orang kerap mengeluhkan koneksi internet lambat. Hal ini tak lain diprakarsai oleh virus pada komputer yang telah menyebar ke sistem dari sumber eksternal antara lain email, website, dan perangkat penyimpanan eksternal seperti flashdisk, microchip, eksternal HD, dsb.

Virus komputer dapat menurunkan kecepatan koneksi internet secara tiba-tiba. Penginfeksi komputer ini memakai juga bandwidth internet yang menyebabkan koneksi berjalan sangat lambat. Salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan memakai program antivirus untuk membersihkan seluruh sistem. Perlu dipastikan untuk mengaktifkan firewall pada komputer dan memperbarui antivirus secara teratur. Menjalankan full scanning dan membersihkan virus dapat berguna sebagai solusi untuk mengatasi internet lemot akibat virus.

Malware Adware
Program berbahaya yaitu adware dan malware dapat menyerang komputer dan memakai bandwidth internet anda.



Hal ini akan membuat kecepatan koneksi menjadi lambat. Untuk mengatasi hal ini, anda akan membutuhkan software untuk menghilangkan malware dan perlindungan khusus dari adware untuk menjaga sistem tetap bersih.
Server website kelebihan beban
Adakalanya suatu situs tidak dapat dibuka. Tingginya tingkat lalu lintas data menyebabkan sebuah situs susah untuk diakses. Ini bukanlah disebabkan karena perangkat yang anda pakai melainkan dari sisi server situs tersebut. Web server yang kelebihan beban akan menurunkan kecepatan download dan otomatis jadi lambat. Pada masalah ini, anda tidak dapat berbuat apapun selain hanya menunggu web server kembali normal.

Aktivitas padat dalam sebuah jaringan
Penggunaan sambungan internet dalam suatu local area network secara bersamaan dengan pengguna internet lain akan membuat koneksi internet berjalan lebih lambat.

Gangguan pada hardware
Penyebab internet lambat juga dapat disebabkan karena terkait masalah hardware. Modem dengan kecepatan transfer data yang rendah dengan firmware usang akan membuat koneksi lebih lambat.

Penyebab internet lambat lainnya

Ada banyak alasan di balik kecepatan internet yang lambat. Penyebab tertentu juga dapat membahayakan komputer jika diagnosis tidak dilakukan dengan cepat. Jika gangguan masih terus berlangsung, segera hubungi layanan pelanggan dari ISP dan mendapatkan bantuan profesional. Jika cara ini tidak juga berhasil, kini saatnya bagi anda untuk beralih memakai provider lain.

4 comments:

  1. Spyware juga bisa membuat lambat gan.. ane dulu kena spyware

    ReplyDelete
  2. Faktor terakhir yaitu Paketan sekarat :v. Btw virus ga bikin internet lemot. Tapi hp nya juga melemot gan :)

    ReplyDelete

Lazada

http://ho.lazada.co.id/SHXyW1

Sample Text

Powered by Blogger.

Featured Post

Download FIFA 14 Game v 1.3.6 Full unlocked Apk + Obb Data

FIFA 14 Game v1.3.6 Mode Apk + Data Download FIFA 14 Game one of the most popular FIFA soccer game series that, despite the release of ...

Subscribe Via Email

Subscribe to our newsletter to get the latest updates to your inbox. ;-)

Your email address is safe with us!

Total Pageviews

Blog Archive

Search This Blog

Search This Blog

Subscribe

Blogger templates

Web hosting

Blogroll

Recent Posts

Hi it's my first time to make blog. And to be blogger

Contact Form

Name

Email *

Message *

Followers

Translate

Lazada

Like us on Facebook

Pasang iklan disini

Lazada

Pages - Menu

Popular Posts

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget